Profil
Lulusan Tristar Culinary Institute 2011
Daniel Sukses Rintis Bisnis Wedding
Cake di Bali
SOSOK Daniel penampilannya memang kalem, tapi jangan salah sangka kalau
bujangan yang kini masih berusia 28 tahun ini boleh dibilang piawai dalam
urusan bisnis Wedding Cake di Bali.
Bisnis
wedding cake yang telah dirintisnya sejak dua tahun lalu itu semakin bersinar
seiring dengan kian banyaknya atensi masyarakat terhadap aneka kreasi produk
wedding cake di pulau Dewata tersebut
terutama untuk mendukung pernak-pernik pesta pernikahan.
Di
mata pria kelahiran Jakarta 28 tahun silam itu, sukses menyelesaikan jalur pendidikan formal
S1 jurusan Arsitektur Universitas Atmajaya (2008) dan meneruskan kuliah S2
jurusan Managemen Bisnis Ubaya (2011) masih belum cukup untuk terjun di
belantara dunia bisnis, sehingga pria berkaca mata ini masih menyempatkan diri mengenyam
pendidikan D3 Pastry dan Culinary di Tristar Culinary Institute (TCI), lulus D3
pada 2011 lalu.
Nah
berangkat dari hobinya membuat kue dan menghiasnya menjadi kue yang
penampilannya menarik, mendorong dirinya untuk membuka usaha pastry. Dengan
dukungan orang tua tentunya, ia memulai
usahanya dengan menekuni pembuatan pia –dengan merek Tiga Raja—di Jl Tukad Yeh
Aya 112 A Renon, Denpasar.
Pia
yang diproduksinya terinspirasi dari pia –oleh-oleh khas Jogja— tetapi
ukurannya dibuat lebih besar.dengan enam pilihan rasa, yakni Pia Original
(Kacang Hijau), Pia Keju Susu, Pia
Spesial Coklat, Pia Fruity Cherry, Pia Durian Montong dan Pia Campur. Dengan
tampilan dan kemasan yang berbeda inilah maka Daniel berani mengklaim kalau pia
Tiga Raja yang diproduksinya layak disejajarkan dengan pia Jogja, sekaligus
dikenal sebagai oleh-oleh khas Bali.
Pia
Tiga Raja selain tersedia di outlet Jl Tukad Yeh Aya 112 A Renon, Denpasar,
juga bisa dipesan di toko oleh-oleh (ada 4 toko) sebagai penyalur dan dua
supermarket di Denpasar yang bekerja sama dengan pihak Moist Cake Shop, yang
memproduksi pia Tiga Raja.
”Kalau
soal rasa, pia Tiga Raja boleh diadu. Ibarat ada rasa ada harga. Satu pack pia
Tiga Raja isi delapan biji dipatok Rp 55 ribu sampai Rp 60 ribu. Untuk
oleh-oleh keluarga, kerabat atau orang-orang tercinta, harga segitu tidak
terlalu mahal koq,” tukas Daniel, sembari tersenyum.
Tidak
hanya menyediakan pia untuk oleh-oleh, Moist Cake Shop juga menyediakan aneka
Wedding Cake, Birthday Cake (Sacher, Tiramisu, Spiku, Vanila Fruit, Reguler
Cake, Photo Cake), Picture Chocolate Loypop (untuk cendera mata), Breads,
Pudding, Cookies, Snack Box dan lain-lain.
Dengan
menambah varian produk roti dan kue yang diproduksi Moist Cake Shop, maka
permintaan pun semakin banyak. Untuk mendukung roda bisnis, Daniel dibantu
empat orang karyawan yang ahli dibidangnya. Sementara itu untuk mendukung
pemasaran, pihaknya selain rajin mengikuti berbagai event pameran terutama
wedding expo, juga membuat website sendiri, yakni moistweddingcake.com.
”Dampaknya
memang terasa karena wedding cake yang diproduksinya sekarang semakin dikenal
publik Bali. Makanya, tak heran jika omzet usahanya saat ini bisa tembus Rp 50
juta perbulan,” pungkasnya. (ahn)
Untuk Informasi
Pendaftaran, Silakan menghubungi:
081233752227, 081357866283, 081336563094, 081234506326.
Atau anda bisa juga add BB PIN:
081233752227, 081357866283, 081336563094, 081234506326.
Atau anda bisa juga add BB PIN:
2A1CE131,
2B517ECB, 2B425821, 2A6A1F4E.
Kunjungi juga web resmi kami di
http://www.majapahit.org ; www.tristarculinaryinstitute.com
Bergabunglah
dengan AKADEMI PARIWISATA MAJAPAHIT - For The Best Future.Kunjungi juga web resmi kami di
http://www.majapahit.org ; www.tristarculinaryinstitute.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar